04 Aug 2020

Mengenal Mahasiswa Kupu-kupu dan Mahasiswa Kura-kura

Dalam dunia perkuliahan kita sering mendengar istilah mahasiswa kupu-kupu dan mahasiswa kura-kura. Maksud atau pengertian istilah tersebut adalah mahasiswa kupu-kupu merupakan singkatan dari mahasiwa kuliang pulang-kuliah pulang, biasanya mereka hanya datang untuk kuliah dan mereka akan pulang setelah kegiatan perkuliahan selesai. Mahasiswa kupu-kupu cenderung tidak suka untuk mengikuti serangkaian aktivitas organisasi yang ada di kampus, menjadi mahasiswa kupu-kupu tidak selalu buruk pastinya mereka memiliki alasan tersendiri. Sedangkan mahasiswa kura-kura merupakan singkatan dari mahasiswa kuliah rapat-kuliah rapat, biasanya merekalah mahasiswa yang aktif dan minimal mengikuti satu organisasi. Menjadi mahasiswa kura-kura pastinya harus memiliki pembagian waktu yang baik antara kesibukan dalam perkuliahan dan kesibukan kegiatan organisasi.

Setelah mengetahui arti kedua istilah tersebut saya ingin memberikan keuntungan menjadi mahasiswa kupu-kupu dan mahasiswa kura-kura. Yang pertama kita bahas mengenai keuntungan menjadi mahasiswa kupu-kupu terlebih dahulu, kita bisa lebih fokus kuliah seperti mengerjakan tugas-tugas kuliah dan cenderung bisa mengikuti jadwal kuliah dengan baik dan teratur. Kemudian mahasiswa kupu-kupu juga mempunyai kesempatan untuk cepat lulus karena mempunyai kesempatan lebih besar mengingat sebagian besar waktumu hanya digunakan untuk aktivitas perkuliahan. Lalu menjadi mahasiswa kupu-kupu juga dapat mengembangkan hobi atau menambah nilai IPK artinya mereka memiliki kesempatan untuk mengembangkan kamampuannya dengan caranya sendiri. Dan yang terakhir ada waktu untuk memulai bisnis ataupun mengeksplor berbagai kegiatan di luar yang kamu sukai. Ada saatnya seorang mahasiswa akan merasa jenuh dan stress dengan kegiatan kuliah dan hal tersebut merupakan salah satu cara untuk mengatasinya.

Sekarang kita bahas mengenai keuntunggan menjadi mahasiswa kura-kura, yang pertama kamu pastinya belajar untuk manage atau mengatur waktu dengan memiliki berbagai aktivitas kamu belajar untuk mengatur agar kegiatan-kegiatanmu berjalan dengan baik. Kemudian kamu mempunyai jaringan yang banyak, itu merupakan salah satu keuntunggan menjadi mahasiswa kura-kura karena kamu mempunyai banyak teman dari berbagai organisasi. Kamu juga mempunyai “modal” sebelum kerja yang artinya hal-hal yang bisa kamu masukan kedalam CV-mu. Memiliki pengalaman berorganisasi merupakan suatu hal yang penting saat melamar karena ketika kamu berorganisasi kamu kurang lebih sudah belajar dunia kerja dan kamu dapat banyak hal dari berbagai perspektif orang-orang yang sudah pernah kamu temui.

Menjadi seorang mahasiswa kupu-kupu dan mahasiswa kura-kura masing-masing mempunyai kelebihan dan kekurangan, tetapi yang terpenting adalah kamu dapat mengelola waktu sehingga kuliahmu selesai sesuai target dan kegiatan lainnya juga dapat berjalan. Masa-masa kuliah harus dibawa dengan hati gembira karena ini merupakan kesempatan akhir sebelum kamu benar-benar merasakan beratnya dunia kerja, lakukanlah apa yang kamu inginkan asal kalian bertanggung jawab. : )